Kalau ditanya tempat wisata asyik dekat rumah kamu akan jawab apa? Kalau saya sih sebagai warga Jakarta Selatan akan menjawab Ragunan. Saya yakin tidak semua orang menyukai ini.
Buat kami yang memiliki anak kecil dengan tingkat keingintahuan yang tinggi akan macam-macam hewan maka Ragunan solusinya. Iyalah ke Taman Safari, Cisarua jelas jauh dan mahal, walaupun enaknya kita cukup duduk manis dalam mobil atau bus untuk melihat aneka satwa yang ada.
Berbeda dengan Taman Safari, di Ragunan kita harus rela berjalan kaki dari satu kandang ke kandang lainnya. Asyiknya di sini kalau hari biasa termasuk hari sabtu dan minggu tidak terlalu ramai, harga tiket masuknya pun murah, dan yang utama tempat wisata ini dekat rumah. Kalau pagi atau sore karena daerahnya rindang banyak yang jogging dan bersepeda seputar wilayah ini.
Untuk mencapai lokasi ini gak sulit kok. Apalagi sekarang yang dengan mudahnya melalui bantuan google maps kamu akan ditunjukkan dengan rute tercepat.
Kalau ditanya bagaimana keadaan hewan di sana saya harus jawab apa ya. Karena bagaimanapun berada dalam lingkungan yang segitu-gitunya dalam jangka waktu lama tentu sangat membosankan malah mungkin bisa menimbulkan stres. Entah benar atau tidak, tapi ini sih pandangan saya yang terlalu baper melihat hewan di kebun binatang.
![]() |
Tuh, jangan memberi makan satwa sana ya |
![]() |
Hayo tebak ini binatang apa? |
![]() |
Gorillanya lagi mikiin apa ya? |
Ragam satwa di sini cukup banyak. Bahkan Ragunan memliki taman Schmutzer yang berisi hewan primata termasuk ada gorilla di dalamnya. Kebun binatang ini sangat luas. Dari pagi hingga siang kami berkeliling rasanya belum habis terjamah seluruh areanya.
Ragunan tidak hanya menyajikan satwa dalam kandang saja namun juga pertunjukan hewan, tempat bermain, tempat makan, serta kesejukan udara.
Yang spesial dari Ragunan ini adalah ternyata ini merupakan kebun binatang pertama di Jakarta serta Indonesia sebelum merdeka. Tempat wisata ini selalu ramai dikunjungi saat musim liburan tiba. Suasanya yang hijau dan asri membuat pengunjung betah berlama-lama di sini.
Baca juga 10 Tempat Wisata Edukasi Seru di Jakarta
Sebelum kamu memutuskan untuk ke sini sebaiknya perhatikan 4 hal berikut ya:
1. Gunakan moda transportasi umum demi mecegah kepadatan lalu lintas, maklum saat ini Jakarta sedang ada proyek pembangunan MRT serta tol.
2. Jagalah kebersihan, demi kenyamanan kamu sendiri serta pengunjung lain. Karena tidak sulit kok mencari tempat sampah di sini, tinggal dari diri sendiri, mau atau tidak.
3. Jaga interaksi yang baik dengan satwa. Jangan mengganggu satwa, melewati pembatas, juga memberi makanan dan minuman. Hal ini demi kebaikan para satwa juga. Tenang saja, mereka sudah memiliki jam makan sendiri kok.
4. Perhatikan anak-anak. Di tempat ramai dan luas seperi ini, anak harus selalu dalam pengawasan. Jangan sampai anak tersesat terbawa arus atau bahkan dalam gangguan binatang ragunan.
Sekarang menurut beberapa sumber, untuk memasuki taman marga satwa Ragunan kita harus memiliki Jak-card. Kartu ini bisa didapat di lokasi langsung dengan harga Rp. 30.000 dan nominal saldo terisi 20.000. Harga tiket masuk untuk dewasa Rp. 4000, sementara anak usia 3-12 tahun Rp. 3000. Harga yang sangat terjangkau bukan?
![]() |
See you on next trip stories 🙂 |
Nah, demikianlah cerita tempat wisata seru dekat rumah kami di wilayah Jakarta Selatan. Kamu berencana ke Jakarta? Saran saya jangan lewatkan tempat ini ya.
Taman Margasatwa Ragunan
Jl. R.M. Harsono No.1 Ragunan
Telp 021-7820015
www.ragunanzoo.com
2 Comments. Leave new
Ragunan..!!
Tiap tahun ke sini. Bocah enggak bosan juga. Yang gede sudah mulai enggak suka, gantian adiknya semangat 45. Ya sudahlah Ragunan is the best mah…:D
Ragunan, cuma tahu dari monopoli aja dan makin penasaran setelah membaca postinganmu mak, hahaha